Resep Agar Rumah Tangga Tenang Dan Tentram – Cintailah seseorang dengan segala kesabaran dan keikhlasan hati. Cintailah seseorang dengan melihat agamanya, bukan fisiknya. Cintailah seseorang dengan semua kekurangan-kekurangan yang dimilikinya. Cintailah seseorang tanpa melebihi rasa cinta kita pada-Nya.
Baca Juga:
Maafkanlah Kesalahan Pasangan Hidup Kita.
Istri Harus Mensyukuri Setiap Pembarian Suami.
Wahai Calon Suamiku, Jemput Aku Menjadi Bidadarimu.
Kita melihat bagaimana Al-Qur’an membangkitkan pada diri masing-masing pasangan suami istri suatu perasaan bahwa masing-masing mereka saling membutuhkan satu sama lain dan saling menyempurnakan kekurangan.
Ibaratnya wanita laksana ranting dari laki-laki dan laki-laki adalah akar bagi wanita. Karena itu akar selalu membutuhkan ranting dan ranting selalu membutuhkan akar.
Allah SWT berfirman: ”Dialah Yang menciptakan kamu dari diri yang satu dan dari padanya Dia menciptakan isterinya, agar dia merasa senang kepadanya. Maka setelah dicampurinya, isterinya itu mengandung kandungan yang ringan, dan teruslah dia merasa ringan (beberapa waktu). Kemudian tatkala dia merasa berat, keduanya (suami-isteri) bermohon kepada Allah, Tuhannya seraya berkata: “Sesungguhnya jika Engkau memberi kami anak yang sholeh, tentulah kami termasuk orang-orang yang bersyukur” (QS. Al-A’raaf: 189).
Baca Juga: Kecantikanku Hanya Untukmu Duhai Suamiku.
Karena itu, sebuah pernikahan tidak hanya menyatukan dua manusia berbeda tapi juga menyatukan dua perbedaan yang berupa kelebihan dan kekurangan sepasang anak manusia. Dimana masing-masing akan saling mengisi dan melengkapi kekurangan satu dengan yang lain.”
“Mereka itu adalah pakaian bagimu, dan kamu pun adalah pakaian bagi mereka.” (QS. Al Baqarah : 187).
Dengan memahami hal ini, Insya Allah kita dapat menerima semua kekurangan-kekurangan orang yang kita cintai, dan siap membina kehidupan rumah tangga dengan orang yang kita cintai. Dan Insya Allah, rumah tangga kita akan tenteram dan tenang jika dilandasi dengan keikhlasan menerima dan mencintai semua kekurangan-kekurangan pasangan kita apa adanya, dan menjadikan semua kekurangan-kekurangannya sebagai suatu kelebihan, dengan saling memahami dan menghargai satu sama lain. Itulah resep agar rumah tangga tenang dan tentram. Aamin.